Fauziah Islami Writer at Disaya. An aquarius girl who loves music, watching movies and of course writing.

Panduan Program Affiliate Marketing Disaya Academy

3 min read

Panduan affiliate marketing Disaya Academy

Dapatkan penghasilan tambahan dari Online hanya dengan menjadi Affiliate Marketer. Menghasilkan uang dari Program Affiliate Marketing Disaya Academy, tentu tidaklah sulit, karena kamu hanya perlu mengikuti panduan yang ada di artikel ini.

Jika kamu masih awam tentang Affiiate Marketing, kamu bisa membaca artikel ini terlebih dahulu.

Keuntungan Program Affiliate Marketing Disaya Academy

Berikut ini beberapa keuntungan jika kamu mengikuti Program Affiliate Marketing Disaya Academy, adalah:

  1. Program ini Gratis, Artinya siapapun bisa mengikuti program ini tanpa harus mengeluarkan Uang atau dengan kata lain tidak dipungut biaya satu rupiah pun.
  2. Produk Mudah dijual. Disaya Academy adalah Lembaga Pelatihan/Kursus IT tatap Muka (offline) dengan beragam jenis pelatihan yang dapat meningkatkan kemampuan Hard Skill dalam menunjang karir siswa di bidang IT. Skill yang sangat dibutuhkan saat ini dan di masa akan dating oleh Perusahaan yang berkembang. Kamu bisa lihat lebih detail lagi tentang Disaya Academy.
  3. Tidak Perlu Biaya Pemasaran. Kamu tidak perlu menyiapkan Modal untuk mempromosikan atau memasarkan produk Disaya Academy, karena tugas kamu hanya perlu menyebarkan Link Affiliasi kamu melalui kanal-kanal Media Sosial kamu atau Group-group komunitas kamu.
  4. Dapat Penghasilan Tambahan. Sebagai affiliate marketer, kamu akan mendapatkan Bagi Hasil sebesar 10% dari nilai transaksi yang dilakukan oleh mereka yang bergabung jadi Siswa di Disaya Academy melalui Link Affiliasi kamu.
  5. Bisa Dijalankan di Mana Saja. Yes, kamu tidak perlu berpanas-panasan, tidak perlu beli Bahan Bakar (apalagi sudah naik harganya), tidak perlu tinggalkan pekerjaan Utama, dan bahkan tidak perlu meninggalkan Rumah. Sambil dasteran atau sarungan pun bisa dilakukan.

Cara Bergabung di Program Affiliate Marketing Disaya Academy

Untuk memulai bergabung dalam program ini kamu hanya perlu mengikuti Langkah-langkah berikut ini;

1. Registrasi

Daftar sebagai Affiliate Marketer di link berikut: Klik > DAFTAR . Silahkan isi data kamu yang sebenarnya, mulai dari Username, nama lengkap, email aktif, Password dan Nomor WA kamu.

Tapi Jika kamu sudah pernah membeli salah satu produk atau Jasa dari Disaya Group kamu tidak perlu lagi melakukan registrasi, karena setiap yang sudah terdaftar sebagai Klien dan Siswa di Disaya Group, secara otomatis sudah terdaftar juga sebagai Affiliate Marketer, yang bisa ikut memasarkan produk/jasa yang tersedia.

2. Lengkapi Profil

Jika sudah registrasi, silahkan login ke akun kamu menggunakan username dan password yang sudah kamu buat saat pertama kali mendaftar di alamat ini > Login Member Area.

Setelah login, langsung ke menu Profil dan lengkapi terlebih dahulu Data kamu di bagian tersebut, terutama bagian Data Rekening yang akan kamu gunakan sebagai rekening penerima Komisi. Jangan Lupa Save ya!

profil program affiliate marketing disaya academy

3. Generate Link Affiliasi

Langkah selanjutnya adalah ambil Link Affiliasi kamu dengan mengakses Sub Menu “LINK” di dalam Menu “Affiliasi”.

generate link affiliate marketing disaya academy

Jika sudah, pada bagian sebelah kanan, silahkan pilih Produk yang ingin kamu pasarkan, lalu klik tombol “Generate”.

generate link affiliate marketing disaya academy 2

Setelah Generate Link, akan muncul Link Affiliasi kamu di bawahnya. Simpan baik-baik Link Affiliasi tersebut di tempat yang mudah kamu ambil lagi saat kamu butuhkan.

generate link affiliate marketing disaya academy 3

Link atas adalah link yang akan menuju ke halaman landing / sales page produk. Sementara link di bawahnya adalah Link yang akan langsung menuju ke halaman checkout. Kamu bisa menguji kedua link tersebut dengan Copy Paste link tersebut di Tab Browser kamu dan lihat tampilannya.

Oh Iya, setiap member punya link affiliasi berbeda-beda, dan setiap Produk memiliki link berbeda-beda. Jadi, jika kamu mau menawarkan Produk lain, kamu bisa Generate Link lagi untuk produk tersebut.

4. Percantik Link Affiliasi

Percantik link affiliasi di sini maksudnya adalah memperisngkat link/URL agar mudah kamu hafal atau mudah kamu ketik. Selain itu, tentunya dapat membantu menyembunyikan dari prospek kamu bahwa link yang kamu sebarkan adalah Link Affiliasi.

Kamu bisa gunakan platform Shorten URL seperti bit.ly atau s.id untuk mempersingkat URL/Link Affiliasi kamu. Caranya?

  • Misalnya link affiliasi kamu adalah https://member.disaya.co.id/aff/12/91/
  • Kita pendekkan dengan menggunakan salah satu Platform Shorten URL (di sini kami contohkan pakai s.id), dengan cara copas Link Affiliasi di bagian yang sudah disediakan lalu klik “Short It”. Maka akan muncul Link Baru jadi seperti https://s.id/1jmMY.

Lihat gambar di bawah:

shorten url affiliasi 1
shorten url affiliasi 2

Nah, mudah kan? Lebih pendek dan lebih rapi juga kelihatannya. Kamu bisa test akses link Affiliasi kamu yang Panjang dengan Link yang sudah dipendekkan, apakah hasilnya sama? Harusnya sama dong. Hehe..

5. Saatnya Menghasilkan Uang

Profil sudah dilengkapi, rekening sudah disiapkan, link affiliasi sudah ada, selanjutnya tugas kamu tinggal sebar link affiliasi kamu. Kamu bisa gunakan media social kamu, Teman WA, atau jika punya blog, kamu bisa sisipkan di Blog kamu.

Misalnya di Facebook, kamu bikin status Hard Selling tentang disaya academy, pastikan link Affiliasi kamu sisipkan dalam status tersebut.

Atau, jika mau sedikit soft selling dengan membuat status seperti biasa namun di paragraph-paragraf tertentu dari status yang kamu buat, kamu sisipkan link Affiliasi kamu tadi di dalamnya.

Setiap orang yang bergabung di Disaya Academy menggunakan Link Affiliasi Kamu, maka kamu berhak mendapatkan Komisi seperti yang sudah dijelaskan di awal artikel ini.

Semua Komisi yang kamu hasilkan akan ditransfer langsung ke rekening kamu setiap tanggal 26 bulan depannya. Misal nih, bulan ini kamu berhasil mendapatkan 10 Siswa untuk Kelas UI/UX Design, dengan harga kelas Rp. 799.000, jadi total penjualan kamu adalah Rp. 7.990.000 maka kamu dapatkan total komisi sebesar Rp. 799.000,- yang akan ditransfer tanggal 26 Bulan depannya.

Selamat Menebar Jaring sebanyak-banyaknya, Selamat Menebar Kebaikan dengan membagikan Informasi tentang Disaya Academy, dan hasilkan income lebih tanpa harus meninggalkan rumah, dan tanpa harus berpanas-panasan dan tanpa harus keluar Modal.

Sukses Selalu.

Disaya Aja

Fauziah Islami Writer at Disaya. An aquarius girl who loves music, watching movies and of course writing.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *